52 Jamaah Haji Sidrap Kouta Tambahan Tiba Di Bumi Nene Mallomo 

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Jumat, 04 Agustus 2023
...

Batu Lappa (Humas Sidrap) - Kouta Tambahan  Jamaah Haji asal Kabupaten Sidrap yang tergabung dalam Kloter 43 berjumlah 52 jamaah kini tiba di Aula Kantor SKPD Kabupaten Sidrap Kelurahan Batu Kappa, Kecamatan Watang Pulu, Kabupaten Sidrap, Kamis (03/08/2023).

Kedatangan  Jemaah Haji ini disambut tangis haru para keluarga jamaah haji yang sejak dari siang menunggu kedatangannya.

Salah satu jamaah atas nama Sundahe mengataku sangat bersyukur tahun ini sudah berangkat haji dan sangat menikmati pelayanan dan fasilitas haji reguler tahun 2023 yang sangat memuaskan.

Untuk kendala, Hj Sundahe hanya mengeluhkan terkait dengan cuaca, pasalnya cuaca di Indonesia dan Mekah sangat berbeda.

Kepala Penyelenggara  Haji dan Umrah melaporkan bahwa Kouta cadangan Kabupaten Sidrap yang tergabung kloter 43 emberkasi Makassar kembali dengan utuh.

"Alhamdulillah 52 jamaah haji Kouta Cadangan yang tergabung Kloter 43 emberkasi Makassar telah tiba kembali di  Tanah Air dengan sehat serta utuh," Ucap H. Muhammad Syairin

Bupati Sidrap diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesra, Muhammad Iqbal menyatakan rasa syukur jemaah haji Kabupaten Sidrap telah menjalankan ibadah haji dengan lancar pulang dengan selamat. 

“Selamat datang kepada para jemaah haji, tiba di kampung halaman dalam keadaan sehat walafiat tanpa kurang suatu apa pun,” sambutnya.

​​​​​​​

Iqbal tak lupa menghaturkan terima kasih kepada para petugas yang memberi pelayanan kepada jemaah haji dalam seluruh proses yang dilalui.

“Terima kasih aparat kepolisian, TNI, Satpol PP, serta dinas yang terkait yang sudah mengamankan proses kepulangan jamaah haji," tutupnya. (Innah)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default