Hujan Deras Tak Halangi Siswa-Siswi MIS Karama Datang Di Madrasah

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Kamis, 16 Februari 2023
...

Karama, (Humas Bulukumba) - Sejak dini hari di hari Rabu (15/02/2023), hujan deras mengguyur wilayah Karama dan sekitarnya. Beberapa titik lokasi terlihat mengalami kebanjiran dengan genangan air yang terbilang cukup tinggi.  Sebagian masyarakat, tak terkecuali pelajar mengalami hambatan dalam beraktivitas.

Beberapa orang tua siswa MIS Karama  yang menggunakan kendaraan roda dua kesulitan mengantarkan anak-anaknya menuju madrasah. Pemanfaatan mantel hujan menjadi  penyelamat.

Siswa-siswi yang berhasil menembus hujan tetap melaksanakan aktivitas belajar mengajar dimadrasah seperti biasanya. Guru-guru MIS Karama juga tidak terhalangi oleh hujan dalam mengajar peserta didik. Semuanya terlihat tetap bersemangat walau hujan tak kunjung berhenti di pagi itu.

Ada sebagian siswa yang datang terlambat ke madrasah. Kepala MIS Karama, Syahrum  dan para guru memaklumi keterlambatan  mereka di madrasah ibtidaiyah swasta Karama.

“Banyak siswa yang datang terlambat hari ini karena selain jarak rumah siswa dan madrasah terbilang cukup jauh, ditambah dengan terhalang hujan dan angin kencang”. Ujar Syahrum

Namun, para guru tetap mengawasi siswa yang datang terlambat dengan menjemput serta membantu mereka menyeberangi jalan saat tiba di depan gerbang madrasah. Akhirnya Siswa-siswi yang telah hadir dimadrasah mengikuti proses belajar seperti biasanya. 

Guru kelas, Sukawati turut menambahkan semoga  hujan di pagi ini tidak menghalangi jalannya proses pembelajaran, dengan harapan dapat berjalan dengan lancar dan tertib. Semoga kita semua senantiasa di berikan kesehatan dan umur yang panjang oleh Allah SWT, Amin. (Asma/Ady).

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default