Muhammad Idris Usman : Waktu Dan Tempat Tidaklah Menentukan Keberhasilan Seseorang

Foto Kontributor
Adm Sulawesi Selatan

Kontributor

Senin, 22 Mei 2023
...

Majelling Wattang (Humas Sidrap) - Madrasah Aliyah Satu Atap DDI Majelling Wattang menggelar Tasyakur Akhirussanah (Penamatan dan Perpisahan) Tahun Pelajaran 2022-2023, Senin (22/05/2023)

Penamatan dan Perpisahan ini merupakan kali pertama diadakan sejak berdirinya Madrasah Aliyah Satu Atap DDI Majelling Wattang yang lokasinya berdampingan langsung dengan Institut Agama Islam (IAI) DDI Sidrap.

Acara tersebut dihadiri langsung Kepala Kantor Kemenag Sidrap, para Pengawas Pembina, Ketua Yayasan, para Tenaga Pendidik dan Kependidikan serta Orang Tua/Wali Siswa.

Ketua Yayasan Pendidikan DDI Majelling Wattang dalam sambutannya mengatakan secara administrasi Madrasah kita berdiri 4 Tahun lalu oleh Kanwil Kemenag Sulsel, adapun perkembangan Madrasah saat ini Alhamdulillah terus melakukan penerimaan Siswa baru.

"Insya Allah kita selalu optimis Pak, didekat gedung kita juga ada Kampus IAI DDI Sidrap, disini akan menjadi Penyanggah Pendidikan, dibelakang kita juga telah terbangun beberapa perumahan yang jumlahnya cukup banyak, insya Allah Daerah kita ini menjadi Kota,"Ucap Dr. Mansur

"Lembaga Pendidikan kebanggaan kita ini juga tidak perlu dicemaskan karna Alhamdulillah Izin Operasionalnya telah terbit baru memulai Penerimaan Siswa dan telah melalui penilaian Akreditasi dari Tim Asesor dan hasilnya telah Terakreditasi.,"Tambahnya

Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Sidenreng Rappang dalam sambutannya mengucapkan Alfu Mabruk, kepada Kesebelasan Alumni MA Satap DDI Majelling Wattang.

Menurutnya hari ini kita semua menjadi pengukir sejarah Penamatan Perdana MA Satap DDI Majelling Wattang, "Dalam Kitab Muqaddimmah Ibnu Khaldun menyebutkan bahwa ada 3 Kategori seseorang, yakni Perintis, Penikmat dan Penghancur, semoga kita tidak dalam kategori ketiga yakni Penghancur,"Ucapnya

Kepada seluruh Orang Tua Siswa, Kakan Kemenag Sidrap menegaskan bahwa waktu dan tempat tidak menentukan keberhasilan seseorang, tidak ada jaminan keberhasilan bagi orang-orang yang sekolahnya di Kota bahkan diluar Negeri, sebaliknya kita yang dikampung ini jangan berkecil hati, justru kita harus berbangga dan terus mengasah kemampuan

"Saya contohkan diri saya Bapak Ibu, saya orang kampung, dan orang yang tergolong kurang mampu, Sekolah dikampung, tapi Alhamdulillah bisa tonji jadi Doktor bahkan saat ini Kepala Kantor, ini buka Riya', saya ingin memotivasi anak-anakku sekalian, terus bersemangat dan yang paling penting berdoa kepada Allah SWT,"Ucapnya

Selaku Kader Tulen DDI yang saat ini menjadi Pengurus Besar dan Pengurus Wilayah DDI, Muhammad Idris Usman mengajak seluruh Siswa untuk berbangga diri dan bersyukur menjadi bagian dari Warga DDI,"Insya Allah berkah dari Anre Gurutta Pendiri DDI terus mengalir dalam sanubari kita,"Ungkapnya

Untuk diketahui, Jumlah Siswa-Siswi MA Satap DDI Majelling Wattang yang tamat sebanyak 11 dengan rincian 5 Laki-laki dan 6 Perempuan.(af)

Terpopuler

Terbaru

Menu Aksesibilitas
Ukuran Font
Default